Media Buser Polkrim

Berita Terkini

Pasiops Kodim Solo Tegaskan Prajurit Jangan Malas Berolahraga

Surakarta - Dalam rangka menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Anggota Komando Distrik Militer (Kodim) 0735/ Surakarta  melaksanakan kegiat...

Postingan Populer

Kamis, 08 Januari 2026

Pasiops Kodim Solo Tegaskan Prajurit Jangan Malas Berolahraga

Surakarta - Dalam rangka menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Anggota Komando Distrik Militer (Kodim) 0735/ Surakarta  melaksanakan kegiatan Aerobik (lari pagi) yang diikuti oleh seluruh anggota Makodim baik militer maupun PNS yang bertempat di lapangan Stadion Manahan Surakarta pada   Kamis  (08/01/2026).

Sebelum pelaksanaan lari aerobik, kegiatan diawali dengan pelaksanaan Apel pagi, Kemudian dilanjutkan dengan pemanasan agar otot-otot pada tubuh khususnya pada tangan dan kaki menjadi lebih lentur sehingga terhindar dari cedera otot serta menunjang kelancaran pada saat berlari maupun gerakan olahraga lainnya.

Pemanasan berfungsi juga untuk meningkatkan volume paru-paru sehingga 
dalam pelaksanaan olah raga dapat menghirup Oksigen [02] secara maksimal.

Setelah senam pemanasan selesai, sebelum lari Perwira Seksi Operasional (Pasiops) Kodim Kapten Inf Tri Sakti Kristiyoso memberikan pengarahan kepada seluruh Anggota untuk yang kurang sehat atau kondisi tubunya kurang fit untuk olah raga dengan jalan kaki saja, Namun bagi personil yang tidak ada kendala dengan kesehatan supaya melaksanakan lari sesuai petunjuk.
 
Lebih lanjut Pasiops mengajak kepada seluruh anggota supaya jangan malas berolahraga, karena sebagai satuan komando teritorial kita juga dituntut untuk menjaga kesehatan dan stamina fisik supaya tetap prima dan siap melaksanakan tugas-tugas kewilayahan.

"Siapa lagi yang akan menjaga kesehatan dan stamina fisik kita kalau bukan dari diri kita sendiri, Laksanakan kegiatan ini dengan serius dan tetap semangat."Pungkasnya.

Penulis : Arda 72

Cegah Terjadinya Banjir Dan Genangan Air Babinsa Purwosari Bersama Warga Kerja Bakti Bersihkan Saluran Air

Surakarta - Bertempat saluran air RT.3 RW.8 Kelurahan Purwosari Kecamatan Laweyan, Babinsa Kelurahan Purwosari Koramil 01 Laweyan Kodim Surakarta Serka Murdianto bersama dengan Linmas dan warga masyarakat melaksanakan kerja bakti membersihkan rumput liar yang di saluran air.

Ditegaskan Serka Murdianto selaku Babinsa dirinya selalu hadir mengajak warga untuk peduli dengan lingkungan dan menjadi motivator pengerak masyarakat dalam kegiatan kerja bakti.

"Kegiatan kerja bakti kali ini fokus pada pembersihan saluran air yang di tumbuhi rumput liar yang bisa menimbulkan banjir dan genangan air pada waktu hujan."ujarnya.

Lebih lanjut ditambahkannya pembersihan bersama warga dan linmas rutin dilaksanakan setiap hari kamis apalagi sekarang cuaca tidak menentu dan sering hujan lebat disertai angin kencang dan wilayah yang kita laksanakan kerja bakti sering terjadi genangan air sehingga kita laksanakan kerja bakti.

"Kami berharap melalui kegiatan ini akan membangkitkan semangat gotong royong terhadap masyarakat dalam berbagai kegiatan, semoga dengan kegiatan kerja bakti ini wilayah kelurahan Purwosari akan lebih bersih dan lingkungan akan terpelihara dengan baik."pungkas Serka Murdianto.

Penulis : Arda 72

Kapolres Cirebon Kota Pimpin Sertijab Kabag Log dan Kasat Resnarkoba

Cirebon Kota – Polres Cirebon Kota melaksanakan Upacara Serah Terima Jabatan Kabag Log Polres Cirebon Kota dan Kasat Resnarkoba Polres Cirebon Kota yang berlangsung di halaman Mapolres Cirebon Kota, Kamis (08/01/2026), sebagai bagian dari dinamika organisasi dan pembinaan karier personel Polri.

Upacara serah terima jabatan tersebut dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB hingga 08.30 WIB dan dipimpin langsung oleh Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., selaku Inspektur Upacara. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam rangka kesinambungan kepemimpinan serta peningkatan kinerja satuan kerja di lingkungan Polres Cirebon Kota.

Dalam pelaksanaan upacara, Kapolres Cirebon Kota didampingi Komandan Upacara IPDA Muhamad Nurul Fajar, S.H., M.M., dengan melibatkan peserta upacara yang terdiri dari satu peleton perwira pertama, satu peleton Dalmas, satu peleton Unit Pengamanan Objek Vital, satu peleton gabungan staf, serta peleton dari Satlantas, Satintelkam, Satreskrim, Satresnarkoba, dan ASN Polres Cirebon Kota.

Rangkaian kegiatan upacara diawali dengan acara persiapan, dilanjutkan acara pendahuluan berupa laporan Perwira Upacara dan kesiapan pasukan. Memasuki acara pokok, Inspektur Upacara memasuki lapangan upacara, menerima penghormatan pasukan, serta menerima laporan Komandan Upacara.

Prosesi serah terima jabatan dilakukan secara resmi melalui pembacaan Keputusan Kapolda Jawa Barat, penanggalan dan penyematan tanda jabatan, serta pengambilan sumpah jabatan yang didampingi rohaniawan. Selanjutnya dilakukan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan, Berita Acara Pengambilan Sumpah, dan Pakta Integritas yang disaksikan langsung oleh Inspektur Upacara.

Jabatan Kabag Log Polres Cirebon Kota resmi diserahterimakan dari Kompol Yanto Risdianto, S.H., M.H. kepada Kompol Didin Jarudin, S.Sos., M.M. Sementara itu, jabatan Kasat Resnarkoba Polres Cirebon Kota diserahterimakan dari AKP Otong Jubaedi, S.H., M.A.P. kepada AKP Shindi Al Afghany, S.H., M.H.

Selama pelaksanaan upacara serah terima jabatan berlangsung, situasi terpantau tertib, lancar, dan kondusif. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan sesuai dengan tata upacara dan ketentuan yang berlaku di lingkungan Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Serah terima jabatan ini merupakan bagian dari mekanisme pembinaan personel Polri yang bertujuan untuk penyegaran organisasi. Rotasi jabatan juga menjadi sarana pengembangan karier personel sesuai dengan penilaian kinerja dan kebutuhan organisasi.
Kasi Humas Polres Cirebon Kota AKP M. Aris Hermanto menjelaskan bahwa mutasi dan serah terima jabatan merupakan hal yang wajar dalam institusi Polri. “Serah terima jabatan ini diharapkan mampu membawa semangat baru, meningkatkan profesionalisme, serta memperkuat kinerja Polres Cirebon Kota dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

((Paul)) 

Polresta Cirebon Dukung Swasembada Pangan 2026, Panen Raya Jagung Serentak Hasilkan 3 Ton Jagung Pipil

Cirebon, Dalam rangka mendukung Program Swasembada Pangan Nasional Tahun 2026, Polresta Cirebon melaksanakan kegiatan Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak pada Kamis, 8 Januari 2026, bertempat di Blok Ciwareng RT 01 RW 02, Desa Sindangjawa, Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon.

Kegiatan Panen Raya Jagung Serentak ini dilaksanakan secara nasional melalui sarana Zoom Meeting dan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., serta diikuti oleh seluruh jajaran Polda, Polres, Polresta, dan Polrestabes di seluruh Indonesia dari wilayah masing-masing.

Di Kabupaten Cirebon, kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolresta Cirebon Kombes Pol Imara Utama, S.H., S.I.K., M.H., dan dihadiri oleh Bupati Cirebon Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag., Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Dr. Sofhi Zulfia, S.H., M.H., Kasdim 0620/Kabupaten Cirebon Mayor Arm. Sulkhan, serta Kasubsi I Seksi Intelijen Febri Eka Pradana, S.H.

Turut hadir mendampingi jalannya kegiatan para Pejabat Utama Polresta Cirebon yang terdiri dari para Kabag, Kasat, dan Kasi, para Kapolsek jajaran Polresta Cirebon, Danramil Sumber, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Cirebon, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Kabupaten Cirebon, Kepala Perum Bulog Kabupaten Cirebon, Camat Dukupuntang, Kuwu Desa Sindangjawa, serta unsur tokoh pemuda dan tokoh masyarakat Desa Getrakmoyan yang berjumlah kurang lebih 30 orang.

Pada kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Kuartal IV ini, estimasi hasil panen di lokasi mencapai sekitar 3 ton jagung pipil, yang menjadi salah satu kontribusi nyata Polresta Cirebon dalam mendukung ketahanan pangan daerah maupun nasional.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol Imara Utama, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan panen raya ini merupakan wujud komitmen Polri dalam mendukung program strategis nasional di bidang pangan, khususnya penguatan komoditas jagung.

"Polri tidak hanya hadir dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, tetapi juga berperan aktif mendukung program pemerintah, salah satunya melalui pendampingan dan dukungan terhadap sektor pertanian. Panen Raya Jagung Serentak ini menjadi bukti nyata keterlibatan Polri dalam mendukung Swasembada Pangan Nasional Tahun 2026," ujar Kapolresta Cirebon.

Lebih lanjut disampaikan, berdasarkan data produksi jagung di wilayah hukum Polresta Cirebon, total hasil panen jagung dari Kuartal I hingga Kuartal IV mencapai 1.980,035 ton, dengan total luas lahan tanam sebesar 452,345 hektare. Capaian tersebut menunjukkan adanya sinergi yang kuat antara Polri, pemerintah daerah, TNI, instansi terkait, serta masyarakat dan para petani dalam mengoptimalkan sektor pertanian jagung.

Kapolresta Cirebon menambahkan bahwa keberhasilan tersebut tidak terlepas dari dukungan seluruh pihak serta peran aktif masyarakat petani yang terus berupaya meningkatkan produktivitas pertanian. Polresta Cirebon berkomitmen untuk terus mengawal dan mendukung program ketahanan pangan sebagai bagian dari upaya mewujudkan kemandirian dan kedaulatan pangan nasional.

Bupati Cirebon Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag. dalam kesempatan tersebut turut mengapresiasi keterlibatan Polresta Cirebon dan seluruh stakeholder yang telah berkontribusi dalam menyukseskan program swasembada pangan, khususnya melalui pengembangan dan optimalisasi pertanian jagung di Kabupaten Cirebon.

Melalui kegiatan Panen Raya Jagung Serentak ini, diharapkan dapat semakin memotivasi para petani untuk meningkatkan hasil produksi pertanian, sekaligus memperkuat ketahanan pangan daerah sebagai bagian dari ketahanan pangan nasional.

Selama pelaksanaan kegiatan, seluruh rangkaian acara berlangsung tertib, aman, dan lancar, serta mendapat sambutan positif dari seluruh peserta dan masyarakat yang hadir. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi lintas sektor guna mendukung pembangunan nasional di bidang pangan.
(Koko Ochim)

Poskamling Binaan Polres Bangka Barat Raih Juara 3 Lomba Poskamling Polda Babel dalam Rangka HUT Satpam ke-45



Pos Keamanan Lingkungan (Poskamling) Air Sikaw Dusun TB 6 Desa Mislak, Kecamatan Jebus, yang merupakan binaan Polres Bangka Barat, berhasil meraih Juara III Lomba Poskamling tingkat Polda Kepulauan Bangka Belitung dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Satpam ke-45 Tahun 2025.

Pemberian penghargaan tersebut dilaksanakan pada Kamis, 8 Januari 2026, sekitar pukul 09.30 WIB, bertempat di Gedung Tribrata Polda Kepulauan Bangka Belitung. Penghargaan diberikan oleh Kapolda Kepulauan Bangka Belitung yang diwakili Direktur Binmas Polda Babel.

Dalam kegiatan tersebut, penghargaan diterima oleh Kasat Binmas Polres Bangka Barat, Bhabinkamtibmas Desa Mislak Brigpol Sandi Miranda, serta Ketua Poskamling Air Sikaw, Aprisa Saputra.

Kasat Binmas Polres Bangka Barat, Iptu Deki Wahyu Susanto, menyampaikan bahwa prestasi yang diraih Poskamling Air Sikaw merupakan hasil dari pembinaan yang berkesinambungan oleh Polres Bangka Barat melalui fungsi Binmas dan peran aktif Bhabinkamtibmas di lapangan.

"Prestasi ini merupakan bukti bahwa pembinaan Polres Bangka Barat terhadap Poskamling berjalan dengan baik. Poskamling Air Sikaw dinilai aktif, inovatif, serta mampu melibatkan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan secara swakarsa," ujar Iptu Deki Wahyu Susanto.

Ia menambahkan bahwa Poskamling tidak hanya berfungsi sebagai tempat ronda, tetapi juga menjadi sarana memperkuat kebersamaan warga serta mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Sementara itu, Kapolres Bangka Barat AKBP Pradana Aditya Nugraha, S.H., S.I.K., dalam keterangannya di tempat terpisah saat kegiatan syukuran HUT Satpam ke-45 di Polres Bangka Barat, memberikan apresiasi atas capaian Poskamling binaan jajarannya tersebut.

"Alhamdulillah, Poskamling binaan Polres Bangka Barat berhasil meraih Juara III lomba Poskamling tingkat Polda Kepulauan Bangka Belitung. Ini merupakan hasil sinergi dan kerja sama yang kuat antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan," ungkap Kapolres.

Kapolres menegaskan bahwa capaian ini menjadi motivasi bagi seluruh jajaran Polres Bangka Barat untuk terus meningkatkan pembinaan dan penguatan sistem keamanan lingkungan di seluruh wilayah hukum Polres Bangka Barat.

"Kami berharap prestasi ini dapat menjadi contoh bagi Poskamling lainnya di Bangka Barat agar terus aktif, inovatif, dan berperan dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif," pungkas AKBP Pradana Aditya Nugraha, S.H., S.I.K.

Keberhasilan Poskamling Air Sikaw meraih juara juga tidak terlepas dari keaktifan dan inovasi masyarakat setempat, serta dukungan penuh dari Polres Bangka Barat melalui pendampingan Bhabinkamtibmas Desa Mislak, Brigpol Sandi Miranda, Polsek Jebus.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas peran Poskamling dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat secara swakarsa, memperkuat kebersamaan warga, serta mencegah gangguan kamtibmas di lingkungan desa.

(HR)