Muna Barat

Berita Terkini

Komandan Menart 2 Marinir Hadiri Upacara Peringatan Harkitnas di Grahadi Surabaya

TNI Angkatan Laut. Dispen Kormar (Surabaya). Mewakili Danpasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Muhammad Nadir, Komandan Resimen Artileri 2 Marinir (Dan...

Postingan Populer

Tampilkan postingan dengan label Muna Barat. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Muna Barat. Tampilkan semua postingan

Jumat, 05 Mei 2023

Kodim 1416/Muna Bersama Polres Muna Silaturahmi dan shalat Jumat Berjamaah Serta Doa Bersama Untuk TNI-POLRI Bertugas Ops di Papua



Muna,--Personel Kodim 1416/Muna dan Polres Muna melaksanakan Silaturahmi dilanjutkan dengan Shalat Jum'at secara berjamaah dan Doa bersama dalam rangka mendoakan Personel TNI-POLRI yang sedang bertugas Operasi di Papua dan daerah perbatasan, yang bertempat di Masjid Al Ikhlas Kodim 1416/Muna jln Gatot Subroto Kel. Sidodadi Kec. Batalaiworu Kab. Muna,(5/5/2023).

Komandan Kodim 1416/Muna Letkol Inf Gilles R.B Hogendorp, S.I.P mengatakan bahwa Kegiatan Doa Bersama ini merupakan bentuk sinergitas TNI POLRI  dalam hal ini melaksanakan doa bersama yang ditujukan kepada anggota TNI POLRI yang bertugas di Papua maupun daerah perbatasan, semoga diberi kekuatan dan keselamatan bagi mereka yang sedang melaksanakan tugas".




Untuk itu bagi anggota yang gugur di Papua dan daerah perbatasan mari kita sama-sama berdo'a semoga arwah serta amal ibadahnya di terima di sisi Allah SWT, mari kita niatkan dengan hati yang ihklas, tidak lupa juga kita mendoakan bagi Prajurit yang saat ini sedang melaksanakan tugas di Papua maupun di Perbatasan semoga tidak ada hambatan ataupun rintangan saat melaksanakan tugas sehari-hari di Papua maupun Perbatasan",tutup Dandim.


(Rahmat)

Senin, 10 April 2023

Tingkatkan Ketahanan Pangan,Babinsa Koramil 1416-01/Katobu Kodim 1416/Muna Dampingi Petani Cabe Panen



Muna Barat,--Dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan di wilayah binaan, Serma Laode Kimi, S.H  Babinsa Koramil 1416-01/Katobu Pos Koramil Kusambi Kodim 1416/Muna mendampingi petani yang sedang memanen cabe merah di lahan Kelompok Tani Sidamangura di Desa Sidamangura, Kecamatan  Kusambi Kab. Muna Barat, Senin(10/4/2023).

Dalam kegiatan panen Cabai tersebut, Babinsa Serma Laode Kimi, S.H mengatakam bahwa dalam pendampingan ini kita juga selalu bekerja sama dengan PPL guna memberikan masukan masukan kepada para petani dengan harapan mereka paham dan mengerti langkah langkah yang harus dikerjakan sehingga mendapatkan hasil yang memuaskanmemuaskan.




"Kita juga menganjurkan untuk selalu rutin membersihkan gulma di seputaran tanaman yang dapat mengganggu tanaman sehingga nantinya dapat menghasilkan tanaman subur dengan hasil yang memuaskan,"tutur Babinsa.

Ditempat terpisah Danramil 1416-01/Katobu Kapten Inf Akhmad Yani,  S.I.Kom juga menyampaikan, kehadiran Babinsa di tengah-tengah para petani merupakan bukti peran aktif TNI dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan di daerah khususnya di wilayah teritorial Koramil Katobu.

"Mereka saya perintahkan untuk selalu berkoordinasi dan bekerja sama dengan PPL pertanian, cek dan datangi lokasi dan berikan solusi melalui penyuluhan langsung kepada para petani sesuai jenis yang ditanami petani agar tidak salah dalam mengolah, menanam dan merawatnya,"tutupnya.



(Rahmat)