All Posts | Media Buser Polkrim

Berita Terkini

Polresta Cirebon Sigap Tangani Banjir di Jagapura Lor dan Jagapura Kulon

Cirebon,  Polresta Cirebon melaksanakan penanganan banjir di Desa Jagapura Lor dan Desa Jagapura Kulon, Kecamatan Gegesik, Kabupaten Cirebon...

Postingan Populer

Selasa, 29 Oktober 2024

Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Divhumas Polri Gelar Donor Darah Bersama Media.


Divisi Humas Polri menyelenggarakan kegiatan Donor Darah yang juga dilakukan serentak di seluruh Polda jajaran hari ini. Hal ini merupakan rangkaian kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam rangka memperingati Hari Jadi Humas Polri yang ke-73 pada Rabu, 30 Oktober mendatang. Humas Polri lahir dengan nama perdana adalah sebagai Kepala Eselon Publik Relation tahun 1951 tanggal 30 Oktober. 

Maka pada tahun 2024 ini dalam memperingati Hari Jadi yang ke-73 ini dilakukan kegiatan-kegiatan dimulai dengan adanya kegiatan bakti Polri, baik itu bakti sosial, bakti kesehatan, dan bakti lainnya. 

Kepada Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Brigjen. Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, "sebelumnya telah dilaksanakan bakti sosial serta bakti keagamaan seperti santunan ke Pondok Pesantren, Jum'at Berkah dan Minggu kasih ke tempat-tempat ibadah serta panti asuhan sebanyak 73 tempat dengan berkolaborasi bersama rekan-rekan media, kemudian hari ini kami melakukan bakti kesehatan dengan melakukan donor darah bersama rekan-rekan media juga," ujarnya.

Tidak hanya itu, dalam memperingati Hari Jadi ke-73 ini, Divhumas Polri juga sebelumnya telah melakukan kegiatan-kegiatan khataman Qur'an sebanyak 73 kali, tentu hal ini juga sebagai wujud meningkatkan keimanan dan ketaqwaan Personel Divhumas Polri kepada masyarakat selama 73 Tahun mengabdi untuk Negeri.

"Kita juga akan melakukan kegiatan silahturahmi dengan Pemred Media dan juga dengan Organisasi Media seperti AJI, IJTI dan organisasi Media lainnya, kemudian ada Kompolnas, serta Dewan Pers. Hal tersebut dilakukan agar terus berkolaborasi, bersinergi dalam memberikan informasi kepada masyarakat. Tak lupa kami juga silaturahmi dengan para Kadiv Humas pada masanya," katanya.

Trunoyudo menambahkan, puncak daripada kegiatan ini adalah pada saat sarasehan yang nantinya kami meminta santiaji dari Kadivhumas pada masanya, kemudian menerima masukan-masukan bagaimana tantangan terdahulu hingga saat ini, perkembangan Humas, sampai dengan tantangan kedepan. 

"Tentunya hal ini menjadi bagian dan harapan Bapak Presiden RI Prabowo dan juga atas petunjuk dan arahan Bapak Kapolri, sehingga Humas Polri melakukan kegiatan silahturahmi guna meminta masukan-masukan untuk kemajuan Humas dan kemanfaatan bagi seluruh masyarakat Indonesia," sambungnya.

Untuk Donor Darah sendiri, Divhumas Polri berkolaborasi dengan PMI Jakarta dengan menyediakan sekitar 200 lebih kantong darah belum termasuk dengan Jajaran Polda. 

"Harapannya dengan adanya kegiatan Donor Darah ini dari Humas Polri maupun dari rekan-rekan banyak antusias mungkin akan bertambah jumlah yang donor," imbuhnya.

((Rahmat)) 

Prajurit Yonmarhanlan VIII Bitung,   Laksanakan Apel Gelar Kelengkapan SAR, Dalam Rangka Open Tournament Kejuaraan Nasional Selam Open Water Finswimming Piala Panglima TNI


TNI AL, Dispen Kormar (Bitung) Dalam rangka  Open Tournament Kejuaraan Nasional Selam Open Water Finswimming Piala Panglima TNI, Danyonmarhanlan VIII, Letkol Marinir Aditya Indarto S.E. M.Tr. Opsla, yang diwakili Lettu Marinir Matonde Manansang melaksanakan Apel Gelar Kelengkapan bertempat di  Lapangan Apel Yonmarhanlan VIII, Kel. Bitung Barat Dua, Kec. Maesa , Kota Bitung. Selasa (29/10/2024) 



Kegiatan yang dilaksanakan oleh Palakhar Pasiops  Lettu Marinir Matonde selaku Pimpinan Apel tersebut selain mengecek kelengkapan Personil juga dilaksanakan pengecekan material yang akan dipergunakan pada saat pelaksanaan Open Tournament Piala Panglima TNI yang akan dilaksanakan di Pantai Kawasan Mega Mas Manado pada tanggal awal bulan Nopember 2024.

Komandan Yonmarhanlan VIII dalam kesempatan lain berharap,  Dengan dilaksanakannya Apel Kelengkapan  serta pengecekan personil dan Material yang akan dipergunakan untuk Pengamanan dan SAR, diharapkan kegiatan Open Tournament Kejuaraan Nasional Selam Open Water Finswimming Piala Panglima TNI dalam berjalan dengan Aman dan Sukses. Ujar Komandan.

L.I.79

Peringati Hari Jadi ke-73 Humas Polri, Polres Majalengka Kerjasama PMI Gelar Doroh Darah

Majalengka, Dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-73 Humas Polri, Polres Majalengka Polda Jabar bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Majalengka gelar donor darah, Selasa (29/10/2024).

Kegiatan donor darah dengan tema, “HUMAS POLRI PRESISI MENUJU INDONESIA MAJU”, dihadiri oleh jajaran kepolisian Polres Majalengka dan masyarakat umum serta awak media, Mereka berpartisipasi menyumbangkan darah mereka.

Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto melalui Kasubsi PIDM Siehumas Polres Majalengka IPDA Riyana mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi nyata dalam mendukung kesehatan masyarakat. Sekaligus memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat serta awak media.

“Melalui kegiatan donor darah ini, kami berharap bisa membantu mereka yang membutuhkan dan sekaligus memperkuat semangat Humas Polri yang Presisi, Profesional, dan Responsif,” ujarnya.

Kegiatan donor darah ini kata IPDA Riyana, tidak hanya mendapat sambutan positif dari masyarakat, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat tali persaudaraan dan solidaritas.

Disebutkan Kasubsi PIDM, sejalan dengan visi besar Humas Polri dalam mendukung Indonesia yang lebih maju. PMI pun menyambut baik acara ini sebagai wujud kepedulian sosial yang nyata dalam memenuhi kebutuhan darah di wilayah Kabupaten Majalengka.

“Diharapkan, kegiatan serupa dapat terus berlanjut untuk memperkokoh ikatan antara Polri, PMI, dan masyarakat dan awak media dalam membangun Indonesia yang semakin kuat dan sehat, “harap Kasubsi PIDM Siehumas Polres Majalengka IPDA Riyana.

((Rahmat)) 

Kurun Waktu 1 Bulan, Satnarkoba Polres Cirebon Kota Berhasil Ringkus 16 Tersangka Pengedar Narkoba dan Obat Terlarang



POLRES CIREBON KOTA, - Satuan Reserse Narkoba Polres Cirebon Kota berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan narkotika dan peredaran obat terlarang pada periode September hingga Oktober 2024. 

Sebanyak 16 orang tersangka ditangkap dengan rincian tujuh tersangka pengedar sabu, satu pengedar tembakau sintetis, dan delapan pengedar obat-obatan tanpa izin edar.

Kasat Narkoba Polres Cirebon Kota, AKP Juntar Hutasoit, S.H.,M.H menyatakan bahwa para tersangka telah aktif dalam jaringan peredaran narkotika selama rentang waktu satu bulan hingga satu tahun. 

"Barang bukti yang disita meliputi 181,51 gram sabu dalam 275 paket siap edar, 26,69 gram tembakau sintetis, dan 2.127 butir obat keras terbatas," ujarnya saat konferensi pers Selasa (29/10/24)

Dijelaskan Kasat Narkoba, penangkapan bermula dari informasi masyarakat mengenai peredaran narkotika jenis sabu di wilayah Kota Cirebon. Penyelidikan yang dilakukan pada 29 Agustus 2024 berhasil mengamankan seorang tersangka berinisial RS, yang kemudian mengarah pada penangkapan MR (30) beserta barang bukti narkotika di kediamannya.

"Kasus ini terungkap di berbagai titik lokasi, antara lain Kecamatan Harjamukti, Pekalipan, Kejaksan, Kesambi, dan wilayah lain di sekitar Cirebon dan Indramayu," jelasnya.

Disamping itu, Satres Narkoba juga mengamankan sejumlah barang pendukung transaksi seperti handphone, timbangan digital, plastik klip, dan uang tunai sisa penjualan sebesar Rp650.000.

Para tersangka kini dijerat dengan Pasal 112 dan Pasal 114 UU No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman pidana penjara hingga 20 tahun dan denda maksimal Rp10 miliar. Selain itu, tersangka pelaku peredaran obat tanpa izin edar juga dijerat dengan Pasal 435 UU No. 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan.
"Melalui operasi ini, kami telah berhasil menyelamatkan sekitar 2.500 orang dari potensi penyalahgunaan narkoba," pungkasnya.

((Nurbaeti)) 

Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Divhumas Polri Gelar Donor Darah Bersama Media.


Divisi Humas Polri menyelenggarakan kegiatan Donor Darah yang juga dilakukan serentak di seluruh Polda jajaran hari ini. Hal ini merupakan rangkaian kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam rangka memperingati Hari Jadi Humas Polri yang ke-73 pada Rabu, 30 Oktober mendatang. Humas Polri lahir dengan nama perdana adalah sebagai Kepala Eselon Publik Relation tahun 1951 tanggal 30 Oktober. 

Maka pada tahun 2024 ini dalam memperingati Hari Jadi yang ke-73 ini dilakukan kegiatan-kegiatan dimulai dengan adanya kegiatan bakti Polri, baik itu bakti sosial, bakti kesehatan, dan bakti lainnya. 

Kepada Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Brigjen. Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, "sebelumnya telah dilaksanakan bakti sosial serta bakti keagamaan seperti santunan ke Pondok Pesantren, Jum'at Berkah dan Minggu kasih ke tempat-tempat ibadah serta panti asuhan sebanyak 73 tempat dengan berkolaborasi bersama rekan-rekan media, kemudian hari ini kami melakukan bakti kesehatan dengan melakukan donor darah bersama rekan-rekan media juga," ujarnya.

Tidak hanya itu, dalam memperingati Hari Jadi ke-73 ini, Divhumas Polri juga sebelumnya telah melakukan kegiatan-kegiatan khataman Qur'an sebanyak 73 kali, tentu hal ini juga sebagai wujud meningkatkan keimanan dan ketaqwaan Personel Divhumas Polri kepada masyarakat selama 73 Tahun mengabdi untuk Negeri.

"Kita juga akan melakukan kegiatan silahturahmi dengan Pemred Media dan juga dengan Organisasi Media seperti AJI, IJTI dan organisasi Media lainnya, kemudian ada Kompolnas, serta Dewan Pers. Hal tersebut dilakukan agar terus berkolaborasi, bersinergi dalam memberikan informasi kepada masyarakat. Tak lupa kami juga silaturahmi dengan para Kadiv Humas pada masanya," katanya.

Trunoyudo menambahkan, puncak daripada kegiatan ini adalah pada saat sarasehan yang nantinya kami meminta santiaji dari Kadivhumas pada masanya, kemudian menerima masukan-masukan bagaimana tantangan terdahulu hingga saat ini, perkembangan Humas, sampai dengan tantangan kedepan. 

"Tentunya hal ini menjadi bagian dan harapan Bapak Presiden RI Prabowo dan juga atas petunjuk dan arahan Bapak Kapolri, sehingga Humas Polri melakukan kegiatan silahturahmi guna meminta masukan-masukan untuk kemajuan Humas dan kemanfaatan bagi seluruh masyarakat Indonesia," sambungnya.

Untuk Donor Darah sendiri, Divhumas Polri berkolaborasi dengan PMI Jakarta dengan menyediakan sekitar 200 lebih kantong darah belum termasuk dengan Jajaran Polda. 

"Harapannya dengan adanya kegiatan Donor Darah ini dari Humas Polri maupun dari rekan-rekan banyak antusias mungkin akan bertambah jumlah yang donor," imbuhnya.

((Rahmat)) 

Kapolres Cirebon Kota Gelar Pertemuan Silaturahmi Bersama PGIS Kota Cirebon


POLRES CIREBON KOTA, – Kapolres Cirebon Kota, AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, S.I.K., M.M., mengadakan pertemuan silaturahmi bersama Persekutuan Gereja-Gereja Indonesia (PGIS) Kota Cirebon, Selasa (29/10/2024).

Kegiatan yang berlangsung di ruang kerja Kapolres ini bertujuan mempererat sinergi antara Polres Cirebon Kota dan PGIS dalam rangka menjaga ketertiban serta keamanan masyarakat, khususnya dalam kegiatan-kegiatan keagamaan di gereja.

Turut hadir dalam kegiatan ini sejumlah perwira Polres Cirebon Kota, seperti Kasat Resnarkoba AKP Juntar Hutasoit, S.H., M.H., Kasat Binmas AKP Sudarsono, S.H., dan Kasat Intelkam IPTU Iwan, S.H., M.H., beserta para pemimpin PGIS Kota Cirebon, di antaranya Ketua Umum Majelis Pekerja Harian PGIS Pdt. Sakriso L Saragih, S.T., Ketua I Bidang Marturia Pdt. Drs. Jooke Worotitjan, S.Th., dan Ketua Majelis Pertimbangan Pdt. Nico Gunawan, M.Th.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Muhammad Rano Hadiyanto menekankan pentingnya sinergi antara pihak kepolisian dan gereja dalam menjaga keamanan bersama. 

"Kolaborasi seperti ini sangat penting untuk mewujudkan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Kami berkomitmen mendukung kegiatan umat gereja dan memastikan situasi tetap aman serta kondusif," ungkapnya.

Ketua Majelis Pertimbangan PGIS, Pdt. Nico Gunawan, M.Th., turut menyampaikan harapannya atas terjalinnya kerja sama ini. 

Ia menyebut bahwa sinergi antara Polres dan PGIS dapat menjadi langkah penting dalam menjaga kerukunan antarumat beragama di Kota Cirebon.

"Serta memastikan semua pihak merasa aman dalam menjalankan kegiatan keagamaan," ucapnya.

Kerja sama ini diharapkan mampu mempererat hubungan antara institusi kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan suasana damai, sekaligus mendukung terciptanya ketertiban umum di Kota Cirebon.

((Rahmat)) 

Wakapolres Cirebon Kota Periksa Puluhan HP Personel dalam Operasi Gaktiblin


POLRES CIREBON KOTA,-Kepolisian Resor (Polres) Cirebon Kota melalui Sie Propam menggelar operasi Gaktiblin (Penegakan Ketertiban dan Disiplin) terhadap personel terkait judi online dan pinjaman online pada Selasa (29/10/24).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Cirebon Kota KOMPOL Rizky Adi Saputro, S.H., S.I.K., Kasi Propam Polres Cirebon Kota AKP Sukirno, S.H., Ps. Kanit Provos Polres Cirebon Kota AIPTU Sapto Nugroho, S.H., anggota Unit Provos Sipropam, dan anggota Unit Paminal Sipropam Polres Cirebon Kota. Kegiatan ini dipantau langsung oleh Kapolres Cirebon Kota AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, S.I.K., M.M.

Pelaksanaan kegiatan ini berdasarkan STR/285/VI/HUK.7.1/2024 Tanggal 21 Juni 2024 tentang pengawasan personel yang terlibat perjudian online dan Sprint Kapolres Cirebon Kota nomor Sprint/520/HUK.12.10/2024 Tanggal 1 Juli 2024 tentang Pelaksanaan Gaktiblin Personel Polres Cirebon Kota.

Kapolres Cirebon Kota AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, S.I.K.,M.M menjelaskan bahwa operasi ini bertujuan untuk menegakkan disiplin dan mencegah personel terlibat dalam judi online maupun pinjaman online. 

"Ops Gaktiblin Judi Online terhadap Personel Polres Cirebon Kota ini dilakukan secara acak, dengan sasaran situs judi online dan pinjaman online," ungkapnya.

Kapolres menjelaskan, jumlah yang diperiksa hari ini sebanyak 50 personel secara bergantian dengan memeriksa semua handphone secara acak.

"Adapun hasil temuan dari pelaksanaan Ops Gaktiblin judi online maupun pinjaman online tersebut nihil," jelasnya.

AKBP Muhammad Rano Hadiyanto menegaskan, harapan dari kegiatan ini agar terpeliharanya kedisiplinan sebagai anggota Polri dan ASN Polri. Meningkatkan rasa tanggung jawab anggota Polri maupun ASN Polri dalam melaksanakan tugas.

"Ini juga untuk mencegah penyalahgunaan wewenang yang dilakukan oleh anggota Polri dan ASN Polri dan mendorong anggota Polri dan ASN Polri untuk tetap menerapkan hidup sederhana dan tidak hedonisme," lugasnya.

Kegiatan ini juga diharapkan dapat memastikan bahwa seluruh personel Polres Cirebon Kota tetap menjalankan tugasnya dengan integritas dan disiplin yang tinggi serta menjauhi segala bentuk perjudian online maupun pinjaman online.

((Rahmat)) 

Kurun Waktu 1 Bulan, Satnarkoba Polres Cirebon Kota Berhasil Ringkus 16 Tersangka Pengedar Narkoba dan Obat Terlarang


POLRES CIREBON KOTA, - Satuan Reserse Narkoba Polres Cirebon Kota berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan narkotika dan peredaran obat terlarang pada periode September hingga Oktober 2024. 

Sebanyak 16 orang tersangka ditangkap dengan rincian tujuh tersangka pengedar sabu, satu pengedar tembakau sintetis, dan delapan pengedar obat-obatan tanpa izin edar.

Kasat Narkoba Polres Cirebon Kota, AKP Juntar Hutasoit, S.H.,M.H menyatakan bahwa para tersangka telah aktif dalam jaringan peredaran narkotika selama rentang waktu satu bulan hingga satu tahun. 

"Barang bukti yang disita meliputi 181,51 gram sabu dalam 275 paket siap edar, 26,69 gram tembakau sintetis, dan 2.127 butir obat keras terbatas," ujarnya saat konferensi pers Selasa (29/10/24)

Dijelaskan Kasat Narkoba, penangkapan bermula dari informasi masyarakat mengenai peredaran narkotika jenis sabu di wilayah Kota Cirebon. Penyelidikan yang dilakukan pada 29 Agustus 2024 berhasil mengamankan seorang tersangka berinisial RS, yang kemudian mengarah pada penangkapan MR (30) beserta barang bukti narkotika di kediamannya.

"Kasus ini terungkap di berbagai titik lokasi, antara lain Kecamatan Harjamukti, Pekalipan, Kejaksan, Kesambi, dan wilayah lain di sekitar Cirebon dan Indramayu," jelasnya.

Disamping itu, Satres Narkoba juga mengamankan sejumlah barang pendukung transaksi seperti handphone, timbangan digital, plastik klip, dan uang tunai sisa penjualan sebesar Rp650.000.

Para tersangka kini dijerat dengan Pasal 112 dan Pasal 114 UU No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, dengan ancaman hukuman pidana penjara hingga 20 tahun dan denda maksimal Rp10 miliar. Selain itu, tersangka pelaku peredaran obat tanpa izin edar juga dijerat dengan Pasal 435 UU No. 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan.
"Melalui operasi ini, kami telah berhasil menyelamatkan sekitar 2.500 orang dari potensi penyalahgunaan narkoba," pungkasnya.

((Bang keling)) 

Ciptakan Wilayah Yang Aman Dan Kondusif, Babinsa Keprabon Bersama Bhabinkamtibmas Laksanakan Patroli Wilayah

Surakarta - Sebagai upaya memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, Babinsa Keprabon Koramil 02/Banjarsari Serma Daniel dan Serda Sugiyanto bersama Bhabinkamtibmas Keprabon Aiptu Anip Purnanto melaksanakan patroli wilayah di Kampung Keprabon Tengah RW 02 Kelurahan Keprabon Kecamatan Banjarsari, Selasa (29/10/2024)

Seperti halnya patroli kali ini yang dilaksanakan oleh Babinsa bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan patroli di beberapa objek vital serta menyambangi lokasi tempat keramaian serta tempat-tempat rawan lainnya.

"Kami bersama Bhabinkamtibmas terus meningkatkan Patroli untuk mengantisipasi adanya aksi kriminalitas, di sela - sela kegiatan patroli tersebut kami bersama Bhabinkamtibmas juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama - sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif serta himbauan agar masyarakat selalu jaga faktor keamanan di lingkungan masing - masing."pungkas Serda Sugiyanto.

Penulis : Arda 72

Peduli Penyandang Disabilitas, Kodim Surakarta Bersama Yayasan Benih Baik Dan Relawan WLO Berikan Bantuan Kaki Palsu Dan Paket Sembako

Surakarta - Kodim 0735/Surakarta bekerjasama dengan Yayasan Benih Baik dan relawan We Love Other (WLO) melaksanakan Bakti Sosial penyerahan bantuan kaki palsu dan paket Sembako kepada penyandang disabilitas, yakni Bapak Maryatno yang sehari-hari berjualan koran di perempatan lampu merah Patung Wisnu Manahan Solo.

Bantuan kaki palsu dan paket sembako diberikan langsung oleh Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Eko Hardianto S.H.,M.I.P. didampingi para Perwira Staf Makodim serta Yayasan Benih Baik, bertempat di Aula Dharmawangsa Komplek Kodim 0735/Surakarta, Jln. A Yani No.349, Kelurahan Kerten Kecamatan Laweyan, Selasa (29/10/2024).

Dandim 0735/Surakarta Letkol Inf Eko Hardianto S.H.,M.I.P. menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Kodim 0735/Surakarta dalam memberikan bantuan serta pelayanan kesehatan bagi masyarakat penyandang disabilitas di wilayah Kota Surakarta.

"Pada hari ini kita bekerja sama dengan Yayasan Benih Baik dan relawan We Love Other (WLO) memberikan bantuan kaki palsu dan paket Sembako kepada warga masyarakat penyandang disabilitas yang ada di wilayah Kodim 0735/Surakarta, harapannya dapat membantu para penyandang disabilitas lebih nyaman dalam beraktifitas, lebih semangat,"tuturnya.

"Kegiatan ini ini menjadi bukti bahwa TNI AD senantiasa berada di tengah-tengah masyarakat dalam rangka untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya," terangnya.

Lebih lanjut orang nomor satu di Kodim Solo itu berpesan kepada penerima bantuan agar tetap bersemangat dalam menjalankan aktifitas sehari-hari, dikatakan bahwa hal ini hanyalah merupakan bantuan kecil sebagai bentuk empati dan solidaritas dari Kodim 0735/Surakarta kepada seluruh elemen masyarakat Kota Surakarta. 

"Kami sangat berterima kasih kepada Yayasan Benih Baik dan We Love Other (WLO) yang telah membantu, Kita berharap kegiatan ini dapat dilaksanakan berkesinambungan, dikarenakan masih banyak saudara-saudara kita yang membutuhkan,"pungkas Dandim

Sementara itu Bapak Maryatno selaku penerima bantuan tak henti-hentinya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kodim Surakarta dan Yayasan Benih Baik yang telah bekerjasama memberikan bantuan kaki palsu kepada dirinya.

"Dengan kaki palsu ini dapat membantu kami dalam melakukan aktifitas sehari-hari untuk memenuhi kebutuhan keluarga, sekali lagi terimakasih Kodim Solo, Terimakasih TNI, Terimakasih Yayasan Benih Baik."ucapnya terharu bahagia.

Penulis : Arda 72

Berikan Rasa Aman, Babinsa Kepatihan Wetan Lakukan Patroli Wilayah Dan Sambang Warga

Surakarta - Dalam rangka memberikan rasa aman kepada warga masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Kelurahan Kepatihan Wetan Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Sertu Budiono melakukan patroli wilayah dan sambang warga di lingkungan Kampung Kepatihan Rt 06 Rw 01 Kelurahan Kepatihan Wetan, Kecamatan Jebres, Selasa (29/10/2024).

Sertu Budiono menyampaikan, Bahwa kegiatan patroli dan sambang warga kali ini selain untuk menjalin tali silaturahmi antara Babinsa dengan warga binaan, juga sebagai langkah pencegahan terhadap gangguan Kamtibmas terutama di wilayah keramaian dan daerah rawan, dengan kegiatan patroli dan sambang warga ini diharapkan personel Babinsa dapat hadir ditengah-tengah masyarakat menunjukkan bahwa TNI selalu hadir dalam menjaga dan melayani masyarakat, sehingga rasa nyaman dan aman dapat dirasakan oleh masyarakat.

Sementara itu Suyono selaku Ketua RT.06, Kelurahan Kepatihan Wetan menegaskan dengan adanya sambang wilayah yang dilakukan oleh Babinsa dan masyarakat merasa senang dengan kedatangan aparat keamanan TNI di kewilayahan sembari melakukan patroli di wilayahnya apa lagi sempat singgah di tempat keramaian, khususnya di lingkungan padat penduduk, saya sangat senang dan bangga dengan aparat kewilayahan khususnya TNI, selalu hadir untuk memantau wilayahnya, sehingga tercipta keamanan dan ketertiban di wilayah," ungkapnya.

Disamping itu juga Suyono berharap kepada TNI khususnya Babinsa agar secara rutin melakukan kegiatan seperti ini sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman dari berbagai tindak kejahatan serta tindak kriminal, dengan rutin lakukan sambang dan komunikasi sosial bersama warga sekitar bisa berbagi akan hal pengalaman-pengalamadan positif serta menumbuhkan jiwa kebangsaan, dengan begitu kedekatan antara TNI dan masyarakat tetap terjaga dan target kemanunggalan TNI dengan Rakyat akan tercipta.

Penulis : Arda 72

Polres Cirebon Kota Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda ke-96: Panggilan untuk Pemuda Bersatu Membangun Indonesia

POLRES CIREBON KOTA, – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Polres Cirebon Kota melaksanakan upacara khidmat di halaman Mako Polres pada Senin, 28 Oktober 2024. Upacara dimulai pukul 07.30 WIB dengan dihadiri oleh jajaran personel Polres Cirebon Kota, termasuk perwira, staf, ASN, dan berbagai satuan operasional.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP Muhammad Rano Hadiyanto, S.I.K.,M.M bertindak sebagai Inspektur Upacara, menyampaikan pesan mendalam tentang semangat Sumpah Pemuda yang harus terus dihidupkan untuk memperkuat karakter bangsa.

Dalam amanatnya, Kapolres mengingatkan pentingnya meneladani nilai-nilai persatuan yang diwariskan oleh pemuda 1928, terutama di tengah perubahan global yang cepat.

“Peran pemuda sebagai generasi penerus bangsa sangat vital dalam menjaga eksistensi dan daya saing Indonesia di kancah internasional. Bulan Pemuda dan Hari Sumpah Pemuda kali ini bertepatan dengan masa transisi pemerintahan baru yang akan membawa Indonesia menuju Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

Kapolres juga menggarisbawahi pentingnya pengembangan kepemudaan sebagai prioritas nasional. Berdasarkan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) 2024 yang mencapai 56,33%, perbaikan pada aspek pendidikan, kesehatan, dan partisipasi pemuda di berbagai sektor diharapkan terus ditingkatkan untuk memperkuat kontribusi pemuda dalam pembangunan nasional.

Dengan tema “Maju Bersama Indonesia Raya,” upacara ini mengajak seluruh elemen bangsa untuk berkolaborasi dalam mendorong pengembangan potensi pemuda yang berdaya saing dan berkarakter kebangsaan.

((Rahmat)) 

Senin, 28 Oktober 2024

DPRD Kota Cirebon Terima Aspirasi Mahasiswa Soal Penolakan Kenaikan PPN 12 Persen

CIREBON – DPRD Kota Cirebon menerima aksi demo Aliansi Mahasiswa Cirebon (AMC) yang menolak kenaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari 11 persen menjadi 12 persen yang diberlakukan mulai 1 Januari 2025.

Aksi tersebut dimulai pukul 13.00 WIB diawali orasi masing-masing peserta aksi kemudian dilanjut dengan audiensi bersama pimpinan DPRD Kota Cirebon.

Wakil Ketua I DPRD Kota Cirebon Harry Saputra Gani SH menemui langsung massa aksi dan mendengarkan dengan saksama aspirasi yang disampaikan di depan gedung DPRD, Senin (28/10/2024).

Menurut Harry, adanya kenaikan tarif PPN sebesar 12 persen berdasarkan UU Nomor 7/2021 tentang harmonisasi dan peraturan perpajakan (HPP).

Kendati demikian, isu kenaikan tarif PPN merupakan hal yang kompleks, mengingat dampak yang ditimbulkan dari aturan tersebut dapat mempengaruhi berbagai aspek kehidupan masyarakat.

“Aksi kali ini berkaitan dengan penolakan mahasiswa terhadap PPN sebesar 12 persen. Memang, pertambahan PPN berada pada kondisi yang diyakini mahasiswa dan sebagian masyarakat dapat berimplikasi pada kenaikan berbagai macam barang,” ujarnya.

Harry juga menyampaikan, isu kenaikan tarif PPN sudah menjadi diskusi di DPRD, bahkan sebelum adanya aksi dari para mahasiswa. Karena itu, ia berharap pemerintah dan DPR dapat mengkaji ulang kebijakan tersebut.

Sehingga, dengan adanya aksi demo mahasiswa semakin menguatkan DPRD untuk menyampaikan aspirasi masyarakat terkait keberatannya terhadap kenaikan PPN ke DPR RI.

“Kami tentu akan membantu menyalurkan aspirasi aksi massa ke DPR RI yang menyuarakan penolakan kenaikan tarif ppn sebesar 12 persen,” tegasnya.

Sementara itu, Koordinator aksi Gesang Al-Katiri menuturkan, kenaikan tarif PPN sebesar 12 persen diyakini dapat mempengaruhi komoditas barang lain, khususnya bagi kalangan masyarakat menengah ke bawah.
Menurutnya, masih ada waktu bagi pemerintah dan DPR RI untuk mengubah atau menunda terkait kebijakan tersebut agar tidak merugikan masyarakat.

“Kami hari ini melakukan aksi, menuntut pemerintah lewat DPRD Kota Cirebon menyampaikan aspirasi menolak kenaikan PPN sebesar 12 persen, karena itu jelas memberatkan masyarakat menengah ke bawah,” ujarnya. 

* Deni *
(Humas DPRD Kota Cirebon)

Mabes Polri Gelar Upacara Sumpah Pemuda: Indeks Pembangunan Pemuda Harus Ditingkatkan


JAKARTA - Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri Komjen Pol Ahmad Dofiri menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Senin (28/10/2024).

Pada kesempatan tersebut, Ahmad Dofiri membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia Dito Ariotedjo. Menpora menyampaikan, nilai-nilai agung yang ditampilkan oleh generasi sumpah pemuda 1928 harus selalu didengung-dengkungkan di setiap Waktu. Hal ini untuk menguatkan kesadaran dan karakter bangsa Indonesia dalam menghadapi berbagai perubahan situasi dan kondisi yang sangat cepat yang bisa menjadikan kekuatan melemahkan daya kekuatan bangsa Indonesia.

Dikatakan Menporan, bulan Pemuda dan Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2024 ini, berbarengan dengan masa transisi pemerintahan baru yang akan mengokestrasi Langkah bangsa Indonesia mewujudkan target-target pembangunan jangka menengah. Dimana hal itu menjadi lancasan pencapaian target pembangunan jangka Panjang yakni terwujudnya Indonesia Emas yang bercirikan kemajuan dan kesejahteraan yang makin tinggi serta kiprah bangsa Indonesia yang lebih kuat dalam kancah global.

"Momentum ini merupakan kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk memberikan perhatian yang lebih besar kepada agenda-agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam pembangunan indonesia baik dalam posisi pemuda sebagai subjek pembangunan maupun sebagai obyek pembangunan," kata Dito Ariotedjo dibacakan Komjen Ahmad Dofiri. 

Sebagai subjek pembangunan kata Menpora, Sebagian pemuda Indonesia telah memiliki kemampuan untuk berpartisipasi aktif dalam beragam sector pembangunan nasional bahkan pada agenda SGDs (Sustainable Development Goals Perserikatan Bangsa Bangsa yang merupakan agenda global.

Kendati demikian sebagian yang lain, pemuda Indonesia masih membutuhkan layanan pemberdayaan untuk membangun potensi yang masih terpendam hingga potensi tersebut menjadi kekuatan dalam kepemimpinan, kepeloporan dan kewirausahaan.

"Harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam pembangunan nasional Indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan," pungkas Menpora.

Lebih lanjut, hasil pencapaian hal ini dapat ditemu kenali dalam capaian indeks pembangunan pemuda atau IPP. Sebagai indikator kualitas kepemudaan pada tahun 2024,indeks pembangunan pemuda berada pada 56,33% dengan rincian capaian domain pendidikan sebesar 70%, domain kesehatan dan kesejahteraan sebesar 65%, domain gender dan diskriminasi sebesar 53,33%, sementara itu domain lapangan dan kesempatan kerja sebesar 45%, dan domain partisipasi dan kepimimpinan sebesar 43,33%.


"Saudara-saudara sekalian yang saya hormati, capaian IPP tersebut perlu ditingkatkan dengan melakukan upaya mengembangkan potensi dan keunggulan pemuda secara besar-besaran dan masif di seluruh wilayah Indonesia, seluruh pemangku kepentingan pemerintah, masyarakat, dunia industri, perguruan tinggi dan media harus bergerak secara sinergis, terpadu, holistik, sehingga terbangun ekosistem pelayanan kepemudaan yang inovatif, yang mendukung bertumbuh kembangnya kepemudaan yang maju, berkarakter kebangsaan, dan berdaya saing," ucapnya.

Oleh karena itu sungguh tepat, momentum peringatan hari sumpah pemuda tahun 2024 ini Mengangkat tema "Maju Bersama Indonesia Raya". Tema ini menyampaikan pesan kepada kita semua untuk meningkatkan dan memajukan berbagai elemen pelayanan kepemudaan hingga mencapai kondisi Indonesia yang raya, Indonesia yang besar, Indonesia yang sejahtera. Upaya ini dilakukan dalam bentuk upaya pemajuan secara bersama, simultan, sinkron, dan terkoordinasikan dengan sebaik baiknya, baik pada tingkat pusat maupun pada tingkat daerah. 


Peran pemerintah daerah sambung Menpora, sungguh sangat penting untuk menggerakkan pelayanan kepemudaan, peran ini diwujudkan dalam bentuk kebijakan dan program kepemudaan yang baik dan berkesinambungan, serta diwujudkan dalam bentuk rencana aksi daerah, layanan kepemudaan yang berorientasi pada peningkatan IPP yang sesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing. Oleh karena itu, setiap upaya untuk memperbaiki kebijakan kepemudaan pada tingkat daerah patut mendapatkan penghargaan yang setinggi-tingginya karena hal ini akan berdampak kepada perluasan cakupan dan jangkauan pada pelayanan kepemudaan semakin meluas hingga tidak ada satu orang pemuda yang tidak mendapatkan pelayanan.


Pada peringatan Hari Sumpah Pemuda, Mempora mengajak bersama-sama melakukan berbagai macam Langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui aktivitas yang mendorong perkembangan kreativitas dan inovasi pemuda indonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan. Pemerintah kata Menpora akan membuka kesempatan seluas-luasnya kepada pemuda Indonesia untuk berpartisipasi dalam seluruh dimensi pembangunan sesuai dengan kompetensi dan passion masing-masing.

"Marilah kita perbaiki kepedulian kita kepada pemuda Indonesia pada perbaikan pelayanan kepemudaan, perbaikan tata kelola pelayanan kepemudaan, dan dukungan sumber daya, hingga kondisi kepemudaan indonesia menjadi lebih baik dan tercermin dengan kenaikan indeks pembangunan Indonesia," pungkasnya. 
"Pada kesempatan ini, kami mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kontribusi positif segenap pemangku kepentingan yang telah dan terus memberikan pelayanan kepemudaan yang baik, kami memberikan terima kasih dan penghargaan atas prestasi kontribusi kepemimpinan dan kepeloporan pemuda Indonesia dalam berbagai pembangunan Indonesia yang raya dan sejahtera memanggil partisipasi dan perjuangan pemuda Indonesia," katanya mengakhiri.

((Nurbaeti))