Wujud Kepedulian Polisi di Talaga Berikan Bantuan Material Untuk Pembangunan Mushala

Berita Terkini

Petugas Penjaga Pintu Air Bersihkan Saluran Sekunder Gedungpane Dari Sampah

Cirebon,Buser Polkrim .Com  Petugas penjaga pintu air (PPA) Cirebon,melakukan bersih-bersih di saluran sekunder Gedungpane dari ...

Postingan Populer

Kamis, 16 Februari 2023

Wujud Kepedulian Polisi di Talaga Berikan Bantuan Material Untuk Pembangunan Mushala


Majalengka, Polsek Talaga Polres Majalengka melaksanakan kegiatan sosial memberikan bantuan material berupa semen untuk pembangunan Mushola yang berada di Blok Sukamandi Desa Mekar raharja Kecamatan Talaga Kabupaten Majalengka, Rabu (15/2/2023).

Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Talaga IPTU Entis Sutisman mengatakan, pemberian bantuan material berupa semen dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polsek Talaga di bidang keagamaan. Kita berikan semen untuk membantu pembangunan mushola.
"Dengan bantuan yang diberikan diharapkan bisa memperlancar proses pembangunan mushala tersebut. Sehingga masjid dapat segera digunakan untuk beribadah," ucap kapolsek.

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun