Danyonif 4 Marinir Dampingi Tim PS Marinir Dalam Pertandingan Persahabatan VS Tim Brimob

Berita Terkini

Pemukulan Gong Dan Peletakan Batu Pertama Tandai Dimulainya TMMD Sengkuyung Tahap II di Wilayah Kodim 0735/Surakarta

Surakarta - Kodim 0735 Surakarta menggelar pembukaan kegiatan TMMD Sengkuyung tahap II tahun 2025 pada Selasa 6 Mei 2025, Bertempat di halam...

Postingan Populer

Jumat, 03 Mei 2024

Danyonif 4 Marinir Dampingi Tim PS Marinir Dalam Pertandingan Persahabatan VS Tim Brimob


TNI AL, Pasmar 1. komandan Batalyon Infanteri 4 Marinir (Danyonif 4 Mar) Letkol Marinir Arief Bastian Sanusi Chaniago mendampingi Tim Kesebelasan PS Marinir selalu Kayanus Sepak Bola dalam ajang pertandingan persahabatan melawan Tim kesebelasan Brimob bertempat di Lapangan Bola, Kesatrian Marinir Hartono Cilandak, Jakarta Selatan, Jum'at (03/05/2024).

Pertandingan persahabatan sepak bola ini antara Tim Kesebelasan PS Marinir melawan Tim kesebelasan Brimob Tahun 2024 yang dimenangkan oleh Tim Kesebelasan PS Marinir dengan skor akhir 3-0. 

Berlangsung cukup seru dan adu taktik. khususnya Prajurit Yonif 4 Marinir yang tergabung dalam Tim PS Marinir menyumbangkan 1 gol atas nama Pratu Mar Dendi. Tak lupa Tim PS Marinir yang di dalamnya terdapat mayoritas Prajurit Yonif 4 Marinir cukup solid dan tak bisa ditembus oleh kesebelasan Brimob, hasil 3-0 bertahan sampai pluit akhir dibunyikan untuk kemenangan PS Marinir.

"Kepada Tim PS Marinir berhasil mengalahkan Tim kesebelasan Brimob dengan penuh kerja keras yang membuahkan hasil memuaskan. Masih banyak waktu  berlatih untuk menghadapi pertandingan agar dapat menjuarai ajang sepak bola yang akan datang,"Tegas Danyonif 4 Mar.

(Lukman Inaku)

0 comments:

Posting Komentar

Hanya pesan membangun