Wonogiri - Setelah menjalani pengerjaan fisik maupun non fisik selama 30 hari, program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) sengkuyung tahap IV TA 2025 Kodim 0728/Wonogiri resmi dinyatakan selesai oleh Dandim 0728/Wonogiri, Letkol Inf Edi Ristriyono, S.Pd.,M.I.P.
Selesainya program ditandai pemotongan pita dan penandatanganan prasasti oleh Dandim didampingi jajaran Forkopimda dan Forkopincam, Kamis, 06/11/2025. jalan sepanjan 1.480 meter di Desa Ngambarsari kini telah dapat dilalui oleh warga.
Dandim berharap jalan hasil TMMD Sengkuyung mampu mengembangkan ekonomi desa sekitar. Dandim mengharapkan jalan yang telah diresmikan itu bermanfaat untuk masyarakat.
"Kegiatan tersebut juga merupakan bukti sinergitas antara TNI, Polri, pemerintah daerah dan masyarakat," katanya.
"Kami bersinergi, bekerja sama, dan akhirnya bisa menghasilkan solusi-solusi bagi percepatan ekonomi kerakyatan dan percepatan pembangunan di daerah Kecamatan Karangtengah," katanya.
Fitri Hanani selaku Kades mewakili warga Desa Ngambarsari dengan nada haru mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada TNI khususnya Kodim 0728/Wonogiri, dimana telah berbaur gotong royong bersama warga membuat jalan sepanjang 1.480 meter yang selama ini menjadi impian warga.
"Dengan dibangunnya jalan ini sangat membantu warga dalam beraktivitas," katanya.
Penulis : Arda 72






0 comments:
Posting Komentar
Hanya pesan membangun